Secercah Harapan

#FamilyProject2; #Harike11; #Gamelevel3; #TantanganFamilyProject; #Myfamilymyteam; #BundaSayang; #IIP


Masih penasaran dengan proyek keluarga kedua yang setengah rampung. Proyek yang rencananya berdurasi empat hari ini saya putuskan untuk diperpanjang sampai hari Kamis. 

Saya berharap bisa bicara dengan guru les yang seharusnya mulai hari rabu kemarin, kemudian diundur menjadi Sabtu pagi, kemudian diundur lagi menjadi Minggu pagi. Dan di hari Minggu ini dapat informasi dari agen yang bersangkutan les mandarin harus diundurkan lagi.

Harapan untuk bisa mendapatkan masukan yang berarti dari guru les bisa mengobati rasa penasaran pada proyek keluarga yang setengah rampung ini malah down! Gak percaya ini terjadi di Singapura! Padahal dari awal saya sudah sampaikan kondisinya saya ingin les dimulai minggu ini. Akhirnya saya memutuskan untuk mencari agen lain untuk mendapatkan guru baru. Dan paling cepat dapat mulai memberi les Kamis 6 Maret.

Dengan hati masih kecewa, saya browsing cara belajar efektif bahasa asing secara luas dan cara efektif belajar bahasa mandarin. Memang selain membaca dan praktik berbicara, salah satu cara yang ampuh yaitu saya sebagai ibu dan pendamping anak juga harus ikut belajar bahasa Mandarin.

Sebelum si sulung Sp lahir, saya belajar bahasa Mandarin selama 9 bulan. Dengan rutin menonton drama lokal juga drama korea dengan dubbing bahasa Mandarin dan subtitle bahasa Inggri, saya bisa menguasai banyak kalimat sehari-hari. 

Kelemahan saya ada di pengucapan dan penulisan. Untuk penulisan memang pada saat kursus tidak diwajibkan untuk menguasai, hanya sekedar tahu dasar menulis huruf kanji.  Tapi kelemahan saya itu justru yang membuat Sp tidak mengaggap kemampuan saya berbahasa Mandarin.😌

Jadi metode belajar bersama yang sebelumnya dijalankan tidak membuat dia termotivasi untuk praktek lebih giat. 

Kembali dengan browsing di internet diatas, akhirnya saya menemukan satu video berseri belajar mudah berbahasa Mandarin yang dibawakan oleh native speaker yang sangan fasih berbahasa Inggris dan tinggal di Amerika. Saya ikutin semua video nya. 

Sampai masuk ke sesi grammar, saya merasa ini pas untuk ditonton bersama Sp. Selain durasi videonya tidak lama juga sangat sederhana. Kemudian saya putar di televisi di ruang keluarga, sambil ngajak Sp nonton.  Beberapa saat saya pause kemudian menerka apa jawaban yang benar dari pertanyaan dalam video tersebut. Disitu kadang jawaban Sp benar dan kadang jawaban saya benar. Dari lima pertanyaan jawaban saya benar 3, jawaban Sp benar 2.  

Alhamdulillah, keunggulan saya dalam grammar penyusunan kalimat ini memacu Sp untuk terus menyimak video-video selanjutnya sampai semua seri habis. Kita berlanjut berdiskusi tentang belajar bersama. Intellectual Curiousity....  dan pikiran jauh lebih positif dibanding kemarin.

Tanpa diingatkan, Sp menulis beberapa kali untuk persiapan spelling hari Selasa besok. Dan dari tulisan rapinya saya tahu saat ini dia begitu antusias. Biasanya dengan berdalih ini kan latihan di rumah aja gak apa tulisannya gak rapi juga. 

 
mempersiapkan diri untuk spelling hari Selasa di sekolah

Hari yang panjang bagi saya. Waktunmwnunjukkan hampir jam 17.00 ketika selesai berkutat dengan video diskusi dengan neng Sp. Sudah harus mempersiapkan makan malam. Proyek keluarga untuk si bungsu neng Sn hari ini terlewatkan. Disaat saya menyiapkan makan malam, saya minta Sp menemani Sn untuk kegiatan menggambar. Dari dapur malah terdengar suara katawa ketiwi renyah mereka 😍

Comments

Popular Posts